Cara mengatasi kedinginan saat mendaki Gunung


Semua pendaki sangat diwajibkan untuk mengerti bagaimana mengatasi saat udara dingin diatas gunung. Memang udara diatas gunung tidak bisa dihindarkan, karena geografis di pegunungan memiliki ketinggian yang berbeda pada daratan pada umumnya. Jika agan tidak menegerti untuk mengatasi saat kedinginan diatas gunung, akan menjadi kemungkinan saat tubuh kita tidak kuat atau sedang tidak fit akan terkena Hypotermia.
·         Persiapan Fisik
Persiapan fisik adalah rangkaian kegiatan yang sangat perlu dilakukan oleh setiap orang jika ingin mendaki. Dengan melakukan persiapan fisik, otot kita tidak akan terasa kaku. Lakukanlah persiapan fisik seperti joging di pagi atau sore hari. Tergantung mana yang pas menurut agan. Kalau bisa dilakukan sebanyak dua kali dalam sehari, pagi hari dan sore hari. Olahraga dapat meningkatkan detak jantung kita, dan itu akan terbiasa saat mendaki ketika kita temuakan medan yang terus menanjak. Lalu saat kita merasakan menggigil, masing-masing otot ditubuh kita secara otomatis akan bekerja mengirimkan sinyal ke jantung guna memompa darah secara lebih.

·         Gunakan Peralatan yang safety
Dengan melengkapi perlengkapan pendakian paling tidak dapat mengurangi penyakit kedinginan ditas gunung yakni hypotermia. Para pendaki pemula sering lupa membawa sarung tangan dan kaos kaki. Walaupun agak sepele, tapi kedua barang itu sangat diperlukan saat kita merasakan kedinginan. Sangat dianjurkan membawa sarung tangan dan kaos kaki tidak satu, tapi dua, artinya ada cadangan sarung tangan dan kaos kaki. Guna untuk bergantian saat sarung tangan dan kaos kaki basah, atau bisa dipinjamkan kepada teman kita yang masih merasakan kedinginan.

·         Kosumsi makanan dan minuman yang memiliki kalori tinggi
Pastikan agan sering-sering mengkonsumsi makanan atau minuman dengan kalori tinggi saat mendaki. Misal madu, coklat, susu cair, dll. Saat melakukan pendakian tubuh kita sering merasakan agak lemas, itu penyebab tubuh kita kurangnya kalori. Maka dari itu sangat perlu tinggi kalori di tubuh kita. Kalau tubuh kita gampang lemas sangat mudah terkena Hypotermia, maka bawalah makanan dan minuman yang tinggi kalori.

·         Lakukan aklimitisasi
Aklimitisasi adalah proses fisiologis tubuh untuk menyesuaikan dengan lingkungan yang baru. Dalam hal ini tubuh kita perlu pengenalan dengan dinginnya udara diatas gunung. Aklimitisasi bisa dilakukan seperti perenggangan otot, atau beristirahat sejenak.

·         Jangan terlalu banyak diam
Banyak dari pendaki pemula yang sering diam jika kedinginan, padahal itu suatu hal yang salah kaprah. Banyak diam sering dapat menimbulkan hypotermia. Saat kita mendaki keringat akan terserap oleh pakaian kita, sehingga pakaian kita akan basah, dan disitu dapat menjadi pemicu hypotermia. Lakukan kegiatan lari di tempat, atau jalan di sekitar jika agan merasakan kedinginan.
·         Saat tidur gunakan pakaian yang kering
Usahakan bawalah pakaian jangan satu, melainkan ada cadangan dari pakaian kita. Saat kita menggunakan pakaian yang basah saat tidur, sering kali kita merasakan kedinginan.
Demikian lah tips untuk mengatasi pendakian saat kedinginan. Jangan lupa tetap berdoa agar masih dalam lindungannya. Karena sehebat apapun seorang pendaki itulah masih seorang manusia yang punya banyak kekurangan.

Salam lestari !

No comments:

Powered by Blogger.